Libur Tahun Baru, Permandian Je'netallasa Sileo Gowa Diserbu Pengunjung
Permandian Je’netallasa Sileo Gowa Diserbu Pengunjung

GOWA, BONETERKINI.ID – Permandian Je’netallasa 2 Sileo yang terletak di Desa Paraikatte, Kecamatan Bajeng, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, diserbu pengunjung pada libur tahun baru, Senin (3/1/2022). 

Berdasarkan pantauan penulis, tampak ratusan pengunjung memadati objek wisata yang terbilang baru di Kabupaten Gowa ini. Meski masih situasi pandemi, namun animo masyarakat sangat tinggi untuk mengisi waktu liburan di tempat ini.

Umumnya, pengunjung Permandian Je’netallasa 2 Sileo didominasi oleh warga lokal. Namun tidak sedikit juga yang berasal dari daerah lain sekitar Gowa seperti, Takalar, Jeneponto, dan Makassar.

Salah seorang pengunjung, Dg. Gani mengungkapkan, kedatangannya bersama keluarga ke permandian Je’netallasa 2 Sileo karena merasa penasaran dengan tempat wisata yang baru diresmikan tersebut.

“Kemarin ramai di Facebook tempat ini baru dibuka, saya penasaran, jadi hari ini kita sempatkan kesini sama keluarga,” tutur warga asal Pallangga, Kabupaten Gowa itu.

Di tempat yang sama, salah satu karyawan Permandian Je’netallasa, Hasriani mengatakan, destinasi wisata ini selalu ramai dikunjungi sejak diresmikan Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan pada 20 Desember 2021 lalu. Namun lonjakan pengunjung terjadi pada libur Natal dan tahun baru 2022 ini.

“Hari ini banyak sekali pengunjung tapi lebih banyak kemarin karena setiap akhir pekan ada hiburan musik,” ungkap Hasriani saat ditemui, (3/1).

Permandian Je’netallasa 2 Sileo diminati warga karena menyediakan beragam wahana permainan, serta dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang di antaranya ruang ganti, gazebo, pangung hiburan, taman, resto dan tempat ibadah.

Selain itu, daya tarik dari destinasi ini yaitu suasananya yang alami karena letaknya yang berada di pedesaan. Permandian Je’netallasa dikelilingi pohon rindang dan taman cantik sehingga udaranya sangat segar dan sejuk.

Keunggulan lain dari Permandian Je’netallasa ini yaitu memiliki kolam pemancingan. Pengunjung dapat memancing sambil menikmati panorama indah. Bagi pengunjung yang tidak membawa perlengkapan pancing tak perlu khawatir karena tempat ini menyediakan penyewaan.

Penulis: M. Faisal (Mahasiswa Jurnalistik UIN Alauddin Makassar)