Ukur Keberhasilan Vaksni PMK, Petugas DPKH Bone Ambil Sampel Hewan Ternak
Pengambilan sampel pada hewan ternak sapi di Kabupaten Bone.

BONE, BONETERKINI.ID – Petugas DPKH Bone melakukan pengambilan sampel pada hewan ternak sapi di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Selasa (25/10/2022) kemarin.
Hal tersebut dilakukan dalam rangka melakukan evaluasi atas pelaksanaan program vaksinasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di wilayah setempat.
Selain itu pengambilan sampel ini juga untuk mengukur bagaimana tingkat keberhasilan vaksinasi PMK di Kabupaten Bone.
Adapun kegiatan ini merupakan bentuk kerjasama Bidang Kesmavet dan Keswan  bersama Puskeswan Tibojong serta Balai Pengawas dan Sertifikat Obat Hewan.
Diketahui lebih dari 2.000 ekor hewan ternak sapi di Kabupaten Bone telah mendapat vaksinasi.
Hal tersebut dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone untuk mencegah penyakit mulut dan kuku (PMK) meluas.