Final! Sidang Putusan Sengketa Pilpres 2019, MK Tolak Gugatan Prabowo-Sandi


(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

BONETERKINI.NET, JAKARTA  – Mahkamah Konstitusi (MK) menggelar Sidang Putusan Sengketa Pilpres 2019, Kamis 27 Juni 2019.
Agenda sidang putusan ini sendiri lebih cepat sehari dari agenda awal yang sudah ditetapkan, yakni pada 28 Juni 2019, sebagai batas akhir pengucapan putusan. 
Perubahan agenda tersebut sesuai dengan keputusan Rapat Permusyawaratan Hakim (RPH) yang digelar secara internal, pada Senin 24 Juni 2019 lalu.
Secara bergantian, Hakim MK membacakan putusan sengketa Piplres 2019. Secara runtut, para hakim membacakan hal-hal terkait persidangan yang dilaksanakan selama beberapa hari kemarin.


(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Berdasarkan sidang yang digelar kurang lebih 10 jam ini, akhirnya rasa penasaran selama ini terjawab.
Hakim Mahkamah Konstitusi memutuskan menolak gugatan Prabowo-Sandi. Keputusan dibacakan oleh ketua Mahkamah Konstitusi, Anwar Usman.

“Mengadili, menyatakan, dalam eksepsi menolak eksepsi termohon dan pihak terkait untuk seluruhnya. Dalam pokok permohonan, menolak permohonan Pemohon untuk seluruhnya,” ungkap Ketua MK Anwar Usman di hadapan para peserta sidang, saat membacakan amar putusan gugatan hasil pilpres di gedung Mahkamah Konstitusi, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Kamis 27 Juni 2019.

Dengan ditolaknya gugatan ini, secara otomatis berarti Jokowi-Ma’ruf, resmi sebagai pemenang Pilpres 2019 dan paling lambat akan ditetapkan oleh KPU dalam 3 hari ini.

Loading…

(function(){
var D=new Date(),d=document,b=’body’,ce=’createElement’,ac=’appendChild’,st=’style’,ds=’display’,n=’none’,gi=’getElementById’,lp=d.location.protocol,wp=lp.indexOf(‘http’)==0?lp:’https:’;
var i=d[ce](‘iframe’);i[st][ds]=n;d[gi](“M442118ScriptRootC389228”)[ac](i);try{var iw=i.contentWindow.document;iw.open();iw.writeln(“”);iw.close();var c=iw[b];}
catch(e){var iw=d;var c=d[gi](“M442118ScriptRootC389228″);}var dv=iw[ce](‘div’);dv.id=”MG_ID”;dv[st][ds]=n;dv.innerHTML=389228;c[ac](dv);
var s=iw[ce](‘script’);s.async=’async’;s.defer=’defer’;s.charset=’utf-8′;s.src=wp+”//jsc.mgid.com/b/o/boneterkini.net.389228.js?t=”+D.getYear()+D.getMonth()+D.getUTCDate()+D.getUTCHours();c[ac](s);})();