Tabrak Kayu di Tengah Sungai di Cenrana, Perahu Milik Warga Tenggelam, 1 Orang Hilang

BONE, BONETERKINI.ID, – Sebuah perahu terbalik saat menabrak pohon kayu di tengah sunga Walannae, Desa Ajallase, Kecamatan Cenrana, Kabupaten Bone, Kamis malam 26 Maret 2020, sekira pukul 20.00 Wita.

3 orang yang berada di dalam perahu pun tercebur ke dalam sungai. Peristiwa tersebut dibenarkan oleh seorang warga bernama Ashar.

“Ada warga masyarakat Pallime, kampung Nipa-nipa, Kecamatan Cenrana, Kabupaten Bone, jatuh di Sungai WalanaE berangkat menggunakan ketinting dari Cenrana ke Kampung Nipa-nipa.” Ujar Ashar.

Dari data yang dihimpun Bone Terkini, kronologi kejadian bermula saat korban hendak pulang ke rumahnya dari arah Cenrana menuju ke Pusungnge. Perahu tersebut dikemudikan oleh korban Iksan.

Karena tidak dilengkapi dengan alat penerang, korban tidak melihat jika ada kayu di hadapannya. Tak ayal, perahu pun terguling usai menabrak pohon tersebut. Ketiga korban terlempar ke air.

Dua dari 3 korban tersebut berhasil selamat. Sementara korban Ikhsan hilang tenggalam.

Hinga pagi hari ini, korban tersebut belum ditemukan dan pencarian masih terus berlangsung. Hal itu diungkapkan oleh Kalaksa BPBD Bone, Dray Vibrianto.

“Belum ditemukan. Dari BPBD sudah bergabung tadi pagi, termasuk brimob dan polair.” Bebernya.

Hingga berita ini diturunkan, warga bersama para petugas masih terus melakukan penyisiran di sekitar lokasi kejadian.