SINJAI, BONETERKINI.ID – Siang tadi, Bupati Sinjai sekaligus Ketua Gugus tugas penanganan Covid-19, Andi Seto Gadista Asapa, menggelar konferensi pers di Hotel Sinjai, Jumat siang, 1 Mei 2020.
BACA JUGA: Sinjai Jebol, 7 Orang Positif Corona
Di hadapan awak media, Andi Seto mejelaskan terkait kasus positif corona terbaru yang ada di Kabupaten Sinjai.
Dalam keterangannya, ia menjelaskan jika ada tambahan 7 kasus positif di wilayahnya. 6 orang merupakan santri Al-Fatah Temboro, Magetan. Pesantren yang sama tempat keempat pasien positif Bone menimba ilmu.
“Enam orang warga Sinjai (yang positif) baru pulang dari Pesantren Al Fatah Temboro, Kabupaten Magetan, Provinsi Jawa Timur. Sedangkan 1 lainnya merupakan Warga Kahu, Kabupaten Bone yang sebelumnya berstatus PDP di RSUD Sinjai,” bebernya.
BACA JUGA: Kabar Ada Pasien Positif di Jalan Manurunge Watampone Ternyata HOAX
Adapun daerah asal keenam pasien positif tersebut yaitu 2 orang dari Sinjai Barat, 1 orang dari Sinjai Selatan, dan 3 orang dari Sinjai Utara.
Hingga kini, Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Sinjai terus melakukan upaya tracing, mencari riwayat kontak para pasien tersebut.