Sambut Tahun Baru Islam, Pemkab Bone Gelar Zikir dan Doa Bersama

BONE, BONETERKINI.ID – Pemerintah Kabupaten Bone menggelar zikir bersama dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1442 H/2020 Masehi di halaman Rujab Bupati Bone, Jalan Petta Ponggawae No.1 Watampone, Kamis (20/8/20).

Peringatan tahun baru islam ini mengangkat tema “Menyatukan Ukhuwah Menuju Kehidupan Baru Melalui Penguatan Iman dan Takwa Serta Budaya Hidup Sehat”.

BACA JUGA: BREAKING NEWS: 2 Pemuda di Bone Dilarikan ke Rumah Sakit Usai Tabrak Pohon

Dalam kegiatan ini Bupati Bone Fahsar M Padjalangi mengajak masyarakat untuk memaknai momentum pergantian Tahun Baru Islam sebagai wahana evaluasi dan introspeksi diri dalam melaksanakan tugas dan kewajiban kepada Allah SWT.

“Setiap memasuki tahun baru Islam, kita harus memiliki semangat baru untuk merancang agar lebih baik, besok harus lebih baik dari hari ini, dan hari ini harus lebih baik dari kemarin,” Ujar Bupati Bone.

Kegiatan ini diisi dengan zikir muhasabah dan doa bersama di akhir tahun, salat magrib berjamaah, zikir dan doa awal tahun serta tausiah yang dibawakan oleh Dr. H. Usman Jasad dosen Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Alauddin Makassar.

Selain melaksanakan zikir bersama dalam memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1442 Hijriah juga sebagai wujud syukur telah melaksanakan peringatan HUT ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Turut hadir Kapolres Bone, Ketua DPRD Bone, Danyon Brimob, Sekda Bone. Hadir pula pimpinan perguruan tinggi, ketua organisasi Islam, ketua organisasi pemuda dan kemasyarakatan, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan hadirin-hadirat lainnya.