Hasil Lengkap PMGC Week 4 Day 1: BTR Kokoh Di Puncak Klasemen
Bigetron (BTR)


BONETERKINI.ID – Pada Super Weekend 4 dalam gelaran PUBG Mobile Global Championship (PMGC) hari ini, Jumat, 18 Desember 2020, Indonesia berhasil meloloskan 2 tim. Yaitu Bigetron Red Alien (BTR) dan Aerowolf Limax.

Dalam minggu empat hari pertama PMGC ini dilangsungkan 5 match dengan map yang berbeda-beda.

Kedua tim bermain mati-matian untuk mendapat posisi terbaik. BTR yang tidak pernah absen dalam Super Weekend memberikan kesempatan untuk mengumpulkan pundi-pundi poin. Hingga hari ini BTR sudah memiliki 476 poin, yang juga menempatkannya pada posisi pertama pemuncak klasemen.

Sementara Aerowolf yang sempat absen beberapa kali menempatkannya pada posisi 21 dari 22 peserta hanya dengan 87 poin.

Pada game pertama di map erangel, BTR hanya mampu finish di urutan 8 dengan total poin 4. Sementara rekan senegaranya Aero lebih unggul 2 poin karena berhasil finish di posisi 6.

Selanjutnya pada match 2 PMGC 2020 League SW4D1 di map Vikdendi, BTR terpuruk ke papan tengah. Zuxxy cs hanya mampu memperoleh 3 poin setelah finish di urut 11. Sedangkan Aerowolf Limax berhasil bertahan hingga lategame dan menempati posisi 5 dengan tambahan 12 poin.

Berlanjut di match 3 di map Miramar, BTR kembali unjuk gigi. Meski belum mampu meraih Winner Winner Chicken Dinner (WWCD), The Red Aliens sukses finish di posisi 4 dengan raihan 10 poin. Giliran Aero yang finish di urut 11 dengan tambahan poin hanya 3 biji.

Match ke-4 di map Sanhok tidak berpihak kepada BTR dan Aero. Mereka hanya bisa finish di urutan 10 dan 12 dengan masing-masing tambahan poin 3 dan 2.

Dimatch terakhir BTR too soon di posisi 16 dengan tanpa torehan poin. Ini tentu menjadi kabar buruk bagi Bigetron. Bukan tanpa sebab, Tim Four Angry Men yang menempel ketat BTR dengan perbedaan belasan poin sukses menyalip di detik-detik terakhir, yakni pertandingang di map terakhir Erangel.

Match ke-5 ditutup dengan keberhasilan Four Angry Men merebut posisi puncak sementara PMGC di Super Weekend 4 day 1. Keduanya antara Four AM dan BTR hanya terpaut 1 angka pada overall ranking. Yaitu 497 poin dan 496 poin.

Berikut perolehan lengkap overall ranking minggu ke-4 hari pertama Super Weekend PMGC: 

Hasil Lengkap PMGC Week 4 Day 1: BTR Disalip Four Angry Men Di Puncak Klasemen

Ini tentu bukan hasil akhir. Bigetron Red Aliens masih bisa mengejar ketertinggalan mereka dan berkesempatan menempat puncak kembali pada day-2 yang akan digelar besok Sabtu, 19 Desember 2020.