Bakar Sampah, Rumah Warga di Bone Nyaris Dilalap Si Jago Merah
Tempat penampungan jerami terbakar di Macope, Selasa, 13 April 2021.

BONE TERKINI, BONE – Rumah warga di Jalan Barang, Lingkungan Macope, Kelurahan Macope  Kecamatan Awangpone nyaris terbakar api, Selasa pagi, 13 April 2021.

Hal tersebut lantaran sebuah gubuk penampungan jerami yang berada di sekitar rumah warga tiba-tiba terbakar, dan mengeluarkan gumpalan asap.

Kondisi ini lantas membuat pemilik rumah dan warga sekitar panik.

Beruntung di sekitar lokasi kejadian ada anggota pemadam kebakaran yang juga merupakan kepala lingkungan Macope, yang selanjutnya dengan cepat menghubungi anggota damkar yang sedang bertugas.

Tanpa perlu waktu lama, petugas pemadam kebakaran Kabupaten Bone tiba di lokasi sekitar pukul 10.20.

“Pukul 10.20 Pemadam Kebakaran Kabupaten Bone tiba di Lokasi Kejadian di Jalan Barang Lingkungan Macope  Kelurahan Macope dan langsung memadamkan api.” Kata Lurah Macope, Asy’ari Pratama.

Selang beberapa menit kemudian, api berhasil dipadamkann.

Menurut Lurah, api bersumber dari bakaran sampah yang tak jauh dari lokasi kejadian.

“Menurut masyarakat setempat, api bersumber dari masyarakat yang membakar sampah lalu apinya terbang dan membakar jerami yang ada di sekitarnya.”

Tidak ada korban jiwa dan rumah yang terbakar dalam peristiwa ini. 

Kendati demikian, Lurah Macope berpesan kepada warga agar senantiasa saling menhimbau dan saling mengingatkan agar tidak terjadi kejadian yang fatal.

“Kita bisa hindari bersama sama.” Pesannya.