Bupati Bone Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Jelang Pilkades Serentak Gelombang Dua

BONE, BONETERKINI.ID – Bupati Bone Fahsar M. Padjalangi memimpin apel gelar pasukan pengamanan Pilkades serentak gelombang II Kabupaten Bone Tahun 2022 di Lapangan Merdeka Watampone Senin (21/11/2022).
Adapun peserta terdiri dari personel TNI, Polri, Satpol PP, Disbub, Linmas dan unsur pengamanan lainnya.
Diketahui Pilkades serentak gelombang kedua ini akan dilaksanakan pada Selasa 24 November 2022 mendatang.
Tercatat ada 414 calon kepala desa dari 141 desa di 23 kecamatan se-Kabupaten Bone yang siap bertarung di Pilkades mendatang.
Selain itu pada Pilkades gelombang ke dua mendatang terdapat 433 TPS dan 5 desa dan memilik 1 TPS yang di jalankan sejumlah 987 panitia dan 3 ribu 31 KPPS.