Bandara Udara Arung Palakka Bakal Dikembangkan Tahun Ini
Bandara Arung Palakka, di Desa Mappalo Ulaweng, Kecamatan Awangpone, Kabupaten Bone.

BONE TERKINI, BONE – Bandara udara Arung Palakka yang terletak di Desa Mappalo Ulaweng, Kecamatan Awangpone, Kabupaten Bone tahun ini bakal dikembangkan.

Hal tersebut disampaikan gubernur Nurdin Abdullah setelah melakukan kunjungan ke Kecamatan Awangpone, Minggu, 14 Februari 2021.

Salah satu hal yang akan menjadi prioritas yaitu pembangunan akses jalan masuk ke bandara dan perpanjangan runway.

“Bandara Arung Palakka di Kab. Bone akan kita kembangkan tahun ini, Pemprov Sulsel bersama Pemkab Bone berkolaborasi memperbaiki akses jalan masuk ke bandara dengan dua jalur, sementara runway bandara akan kita usahakan diperpanjang melalui Kementerian Perhubungan bersama Otoritas Bandara Wilayah V Sulsel.” Kata Nurdin.

“Saat ini Bandara Arung Palakka memiliki panjang runway 1.200 meter, kita rencanakan panjangnya minimal 1.700 meter sehingga dapat didarati pesawat ATR 72.” Lanjutnya.

Hal ini penting menurut Prof Nurdin karena Bone merupakan salah satu daerah di Sulsel yang sangat potensial.

“Kabupaten Bone merupakan daerah yang sangat potensial, sehingga kita harapkan dengan adanya konektivitas udara yang lebih cepat akan dapat meningkatkan perekonomian di daerah ini.”

Untuk diketahui, Bandara Arung Palakka mulai dibangun secara bertahap pada tahun 2007, dan baru beroperasi tahun 2013.