BONE, BONETERKINI.ID – Alumni pondok Pesantren Al-Ikhlas Ujung, angkatan 12 menjalin silaturahmi melalui media sosial. Salah satu bentuk kegiatannya ialah membantu mensosialisasikan penggunaan masker ketika keluar dari rumah.
Hal ini terinspirasi dari salah satu alumni sekolah ternama di Kabupaten Bone. Mereka mengumpulkan foto-foto angkatannya dengan cara memakai masker, dari sini muncul ide alumni Al-Ikhlas Ujung Angkatan 12 juga mengumpulkan foto-foto. Dalam sehari, foto-foto alumnipun terkumpul. Padahal komunikasi hanya dibangun lewat grup angkatan.
“Kami rasa ide ini sangat kami kagumi karena ini adalah salah satu bentuk mappatelinge (mengingatkan) dan membantu pemerintah daerah untuk memutus mata rantai Coviid-19 ini, dan ini juga salah satu anjuran yang wajib dari WHO.” Ujar Fadhil, seorang alumni.
Menurutnya, hal ini dilakuakn sebagai salah satu cara untuk menghimbau kepada sesama manusia, teman-teman alumni dan terkhusus masyarakat Kabupaten Bone yang kita sayangi bersama.
“Kami berharap wabah ini cepat mereda dan seluruh masyarakat bisa kembali melakukan aktivitasnya masing-masing.” Tutupnya.
Tinggalkan Balasan