Aksi Penikaman di SPBU Bone, Pelaku Pura-pura Isi Bensin
Penikaman terjadi di SPBU Jl. Besse Kajuara, Kota Watampone, Kabupaten Bone.

BONE TERKINI, BONE – Aksi penikaman yang dilakukan oleh dua orang pemuda kepada pemuda lainnya di SPBU di Jl. Besse Kajuara, Kota Watampone terekam CCTV.

Kejadiannya Sabtu kemarin, 29 Mei 2021 sekitar 18.30 WITA.

“Kejadiannya sekitar pukul 18.30 di Pertamina Beskar.” Kata  salah seorang keluarga korban.

Dalam rekaman video yang diterima Bone Terkini, pelaku ada dua orang yang berboncengan naik motor. 

Sebelum melancarkan aksinya, mereka berpura-pura antri ingin mengisi bensin. Sementara korban juga sedang antri di barisan lain.

Pantauan CCTV, para pelaku tampak memperhatikan korban. Tak lama kemudian, keduanya menghampiri korban dan langsung mengeluarkan benda yang diduga sebuah pisau yang selanjutnya digunakan untuk menusuk korban.

Setelah beberapa kali ditusuk pada bagian lengan, beruntung korban  berhasil melarikan diri sehingga luka tusukan tidak terlalu banyak.

Alih-alih melarikan diri, ternyata pelaku memilih untuk mengejar korban.

 

“Setelah pelaku melakukan pembacokan, pelaku kemudian mengejar korban dan nasib baik palaku jatuh dan menabrak mobil di Jalan Andalas.”

Selanjutnya korban dilarikan ke rumah sakit M Yasin untuk menjalani perawatan medis.

Hingga kini, aparat kepolisian terus memburu kedua pelaku.