BONE, BOENTERKINI.ID – Peristiwa kebakaran terjadi di Jl Lure, Kelurahan Bajoe, Kecamatan Tanete Riattang Timur, Kabupaten Bone, Jumat 27 Maret 2020. Kebakaran tersebut terjadi saat pemiliknya sedang ke kantor.
Berdasarkan keterangan pemilik, rumah tersebut terbakar karena ia lupa mematikan obbat nyamuk.
Namun, ada hal menarik dari peristiwa kebakaran ini. Ketika seluruh rumah dan isinya habis dilalap api, petugas pemadam kebakaran menemukan sebuah Al-Quran yang masih utuh.
Peristiwa ini sontak membuat warga sekitar takjub dan terheran-heran.
“Quran tidak terbakar, padahal rumahnya sudah habis terbakar.” Ujar seoran warga.
Sebelumnya diberitakan adanya peristiwa kebakaran di Kelurahan Bajoe. Api melalap rumah warga saat sedang kosong. Menurut informasi, pemilik rumah sedang di kantor.
“Penghuninya sedang ke kantor.” Ujar Donal, salah seorang saksi mata.
Beruntung petugas damkar cepat tiba di lokasi, sehingga api tidak melebar ke rumah yang lain. Ditasksir kerugian mencapai puluhan juta rupiah.
Tinggalkan Balasan